UKM Mapala Kosala Singaraja Gelar Gerakan Peduli Lingkungan

Penebaran Benih Ikan dan Pembersihan Area Danau Buyan Desa Pancasari

UKM Mapala Kosala Raya Singaraja menggelar kegiatan peduli lingkungan yang dilaksanakan bersama dengan Mahasiswa Alfa Prima Singaraja pada tanggal 30 April 2022. Kegiatan peduli lingkungan ini dilakukan dengan menyebar benih ikan dengan sumber benih ikan yang diberikan oleh Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kab Buleleng, sejumlah 1000 Bibit Ikan di Danau Buyan, Desa Pancasari, Kab Buleleng.

WhatsApp Image 2022-05-05 at 15.58.36.jpeg

Tema kegiatan Penebaran Benih Ikan Mapala Kosala Raya Alfa Prima Singaraja ini yaitu “BY CARING THE NATURE YOU SAVE THE WHOLE WORLD” yang artinya dengan merawat alam kita menyelamatkan dunia, yang dimana dengan kita peduli terhadapap alam dengan melakukan penebaran benih ikan di danau itu akan menjaga ekosistem danau dan tentunya kita sudah menyelamatkan dunia.

WhatsApp Image 2022-05-05 at 15.58.36 (1).jpeg

Kegiatan ini dibantu oleh Kelompk Nelayan Sari Sedana Buyan, STT Eka Satya Desa Pancasari, STT Yowana Dharma Bakti Desa Panca Sari. Kegiatan ini dihadiri oleh Kelian Bajar Buyan desa Pancasari, Bapak Gede Rena (Bapak Renggo Sapaan Akarabnya). Penebaran Benih ikan dilakukan di tengah Danau dengan menaiki Perahu Nelayan. Sementara di sisi Danau mahasiswa Alfa prima Bersama STT Eka Satya dan STT Yowana Dharma Bakti Desa Pancasari melaksanakan pembersihan lingkungan danau dan Pura Ulundanu Buyan.

WhatsApp Image 2022-05-05 at 15.58.51.jpeg

Kegiatan Penebaran Benih Ikan ini bertujuan untuk melestarikan dan menambah keanekaragaman jenis ikan yang ada di perairan. Adanya penebaran benih ikan ini juga diharapkan dapat menjaga ekosistem ikan di perairan agar tidak punah dan perairan dapat lebih bersih dan terlihat lebih indah jika banyak ikan yang hidup didalamnya, serta nantinya benih-benih ikan yang kita tabur dapat bermanfaat bagi masyarakat yang ada di sekitar. Selain itu dalam wwaktu bersamaan dilakukan pembersihkan areal Dananu Buyan Terutama dari sampah Plastik, agar alam dan lingkungan tetap lestari dan bersih dari sampah plastic.